Bandung (Antaranews Jabar) - Bupati Majalengka Karna Sobahi mengatakan peluncuran pembangunan asrama haji dan hotel haji di kawasan Aerocity Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) di Kertajati, Kabupaten Majalengka, akan dilakukan pada Desember 2018.
"Jadi untuk pembangunan Aerocity Bandara Kertajati itu nanti pertengahan Desember ini akan launching ," kata Karna Sobahi, di Gedung Sate Bandung, Senin.
Menurut dia, meskipun jabatannya sebagai Bupati Majalengka sisa masa jabatan terbilang singkat namun saat ini pihaknya tengah mempersiapkan beragam rencana untuk pembangunan kawasan aerocity di Bandara Kertajati.
"Jadi kemarin itu, saya kedatangan PT Citra Karya yang menggarap tol Cisumdawu, mereka sudah mnta izin kepada saya sebagai Pemda untuk membebaskan tiga kilometer lahan menuju aerocity," kata dia.
Nantinya, lanjut Karna, dari Jalan Cisumdawu akan melewati tol Cipali langsung menuju ke Kawasan Aerocity Bandara Kertajati.
Dia mengatakan kawasan aeorcity Bandara Kertajati akan memakai total lahan 3.500 hektare.
"Untuk aerocity Bandara Kertajatianti, keseluruhan lahan 3.500 hektare, mungkin sementara 1.000 hektare karena kita butuh untuk haji," kata dia.
Sementara itu, Gubernur Jawa Barat M Ridwan Kamil atau Emil mengatakan, wilayah pantai utara Jawa Barat akan jadi pusat pertumbuhan tercepat di Jabar dalam 10 tahun ke depan dan hal tersebut seiring hadirnya sejumlah proyek besar seperti Bandara Kertajati di Kabupaten Majalengka dan Pelabuhan Patimban di Kabupaten Subang.
"Kabupaten Majalengka, Kabupaten Subang, Cirebon, akan jadi pusat pertumbuhan tercepat di Jabar di 10 ke depan. Karena bandara sudah jadi, pelabuhan Patimban sudah ada, Cirebon akan banyak berbenah," kata Gubernur Emil.
Pihaknya berkomitmen untuk mengawal setiap jengkal perkembangan di Pantura untuk memastikan progres pembangunan berjalan terarah, baik secara fisik maupun tata ruang.
"Jadi saya akan mengawal agar segitiga Cirebon, Patimban dan bandara di mana Majalengka dominan itu harus dari awal tertata, tata ruangnya jangan asal-asalan. Jadi saya sangat diperhatikan. Saya meyakini warisan kita nanti, Pantura akan cepat," kata Emil.