Indramayu (ANTARA) - Perum Bulog Cabang Indramayu, Jawa Barat, menyalurkan bantuan berupa beras gratis dengan alokasi 4.192 ton kepada 209.619 warga yang terdaftar sebagai Penerima Bantuan Pangan (PBP).
“Penyaluran bantuan pangan itu mencakup alokasi dua bulan sekaligus, yakni Juni dan Juli 2025, dengan total volume mencapai 4.192 ton,” kata Pimpinan Cabang Bulog Indramayu Sri Wahyuni dalam keterangannya di Indramayu, Jumat.
Ia mengatakan setiap penerima bantuan di Indramayu, berhak memperoleh 20 kilogram beras dalam satu kali distribusi.
Adapun proses distribusi ini, kata dia, sudah dilaksanakan sejak Rabu (16/7) di beberapa desa di Kecamatan Sindang, kemudian dilanjutkan ke seluruh kecamatan di Indramayu.
Sri menjelaskan program tersebut merupakan penugasan dari Badan Pangan Nasional (Bapanas), dalam rangka pengendalian inflasi serta penguatan ketahanan pangan nasional.
“Kegiatan ini mengacu pada surat resmi Bapanas nomor 170/TS.03.03/K/7/2025 tertanggal 4 Juli 2025, yang mengatur penyaluran bantuan pangan untuk dua bulan sekaligus,” ujarnya.
Menurutnya, bantuan pangan gratis itu diharapkan dapat menjaga daya beli masyarakat dan menstabilkan harga beras di pasaran.
"Kalau masyarakat sudah mendapatkan bantuan dari pemerintah, otomatis tekanan harga di pasar bisa perlahan menurun," katanya.
Lebih lanjut, Sri menargetkan seluruh penyaluran bantuan dapat rampung paling lambat 31 Juli 2025, mencakup 31 kecamatan di wilayah Indramayu.
“Kami juga telah berkoordinasi dengan para kepala desa dan petugas juru bagi, agar distribusi di tingkat desa selesai maksimal dalam lima hari ke depan,” ucap dia.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Bulog Indramayu salurkan 4.192 ton beras bantuan pangan
