Menurut dia, dengan meningkatnya jumlah perjalanan selama musim libur lebaran, maka "ramp check" kendaraan menjadi langkah krusial dalam menjaga keamanan dalam berkendara.
"Ramp check" juga dilakukan untuk mengantisipasi segala potensi masalah yang mungkin terjadi pada kendaraan selama operasional angkutan lebaran.
Ia mengatakan, pemeriksaan kendaraan angkutan bus ini menjadi bagian dari upaya untuk meminimalisasi kecelakaan lalu lintas yang dapat terjadi akibat kondisi kendaraan yang tidak layak jalan.
"Kami berharap seluruh armada angkutan lebaran yang digunakan sudah memenuhi standar operasional, baik dari segi teknis maupun administratif," katanya.