Henri mengatakan penataan Jalan Inspeksi Kalimalang sebenarnya telah diproyeksikan hingga tahun 2026 dan rencana itu sudah disusun untuk tahun ini namun kebijakan yang ada mengubah prioritas tersebut.
Penataan Jalan Inspeksi Kalimalang kini tidak lagi menjadi program prioritas yang dicantumkan dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2025 Kabupaten Bekasi.
"Memang idealnya penataan Kalimalang bisa dituntaskan. Namun, kebijakan lain dari pemerintah daerah yang menyebabkan perubahan ini," katanya pula.
Dirinya juga menyebutkan pembangunan jalur kedua Jalan Inspeksi Kalimalang saat ini hampir rampung, tinggal beberapa titik yang masih perlu dikerjakan, terutama di sekitar Hotel Danau Indah Tambun Selatan dan Desa Pasirtanjung, Kecamatan Cikarang Pusat.