Selain itu, Ilham mengatakan dalam diskusi di DPW PPP Jabar yang juga untuk memperkuat konsolidasi pemenangan dalam Pilgub Jabar 2024 ini, dia menguraikan pengalaman dan visi-misi dirinya bersama Ahmad Syaikhu sebagai pasangannya dalam membangun Jabar.
"Harapannya, dapat sejalan dengan keinginan PPP untuk membangun Jawa Barat lebih baik. Yang harus kita gunakan dengan optimal, sehingga hasil Pilgub ini juga optimal," kata Ilham.
Sementara itu, Plt Ketua DPW PPP Pepep Saepul Hidayat mengatakan pihaknya memang telah mengonsolidasikan keputusan untuk mendukung pasangan Ahmad Syaikhu-Syaikhu-Ilham Akbar Habibie yang diyakini mampu memberikan solusi terhadap tiap persoalan di Jawa Barat.
"Karena kultur Jawa Barat memiliki kecenderungan muslim. Kemudian dengan penduduk terbanyak, memiliki kompleksitas permasalahan. Dibutuhkan terobosan ilmu pengetahuan, teknologi dan pendekatan saintis yang aplikatif. PPP sendiri siap all out," ucap Pepep.
Diketahui, bakal pasangan calon gubernur dan wakil gubernur dalam Pilgub Jawa Barat 2024, Akhmad Syaikhu-Ilham Habibie, diusung oleh tiga partai yakni PPP, PKS dan Nasdem.
Baca juga: Syaikhu-Ilham jalankan strategi sinergis hadapi koalisi gemuk di Pilkada Jabar
Ilham Habibie serap aspirasi dengan singgung soal kondisi pertanian Jabar
Sabtu, 21 September 2024 12:49 WIB