Jabar yakini target tercapai dengan 10 negara tertarik investasi
Kamis, 19 September 2024 21:24 WIB
"Jadi itu merupakan suatu kepastian buat investor sebelum dia memutuskan, oke saya akan investasi di sektor ini, lokasinya di sini. Jadi kami sangat baik dan Jawa Barat salah satu tempat yang sangat difavoritkan oleh investor. Terbukti bahwa investasi Jawa Barat, terutama Jepang itu dia sangat banyak. 80 persen investasi dari Jepang itu ada di Jawa Barat. Jadi ini adalah keumpulkan bisnis yang terbaik," kata dia.
Sebelumnya, Menko Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan melihat peluang Jawa Barat menjadi destinasi utama investasi di bidang teknologi tinggi terbuka lebar karena memiliki keunggulan lebih dibanding provinsi lain seperti lokasi yang strategis, upah kompetitif dan tenaga kerja yang mudah beradaptasi.
WJIS 2024 menjadi ajang presentasi berbagai proyek strategis yang siap untuk didanai oleh investor yang mencakup berbagai kebutuhan masa depan.
Proyek strategis itu antara lain Proyek Sistem Penyediaan Air, Proyek Energi Ramah Lingkungan, Proyek Kawasan Investasi Baru, Proyek Industri Hilirisasi, serta Agroindustri dan Ekonomi Sirkular.
Baca juga: WJIS 2024 diikuti 10 negara dengan target investasi capai Rp117,6 triliun
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Jabar yakin target tercapai dengan 10 negara tertarik investasi