Antarajawabarat.com, 10/5 - Sejumlah komunitas masyarakat di Kota Cimahi menggalang dana untuk membantu para korban bencana alam tanah longsor di Cibitung, Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
"Ini merupakan aksi gabungan komunitas di Kota Cimahi sekaligus menumbuhkan jiwa sosial di masyarakat untuk membantu saudara kita yang terkena musibah longsor di Pangalengan," kata koordinator aksi penggalangan dana Binbin Rubian Hadian di Cimahi, Minggu.
Ia menuturkan, aksi sosial melibatkan 20 komunitas masyarakat itu tergabung dalam nama "Cimahi Peduli Pangalengan" yang bergerak masing-masing melakukan penggalangan dana dengan cara yang menarik empati masyarakat.
Seperti komunitas seni Hanacaraka, kata dia, menggelar kesenian budaya dan doa bersama di Alun-alun Kota Cimahi, sedangkan komunitas kuliner dengan cara menyimpan kotak amal di tempat berjualannya masing-masing.
"Kegiatan sosial ini sudah dimulai, Kamis (7/5) dengan cara penggalangan dana berbeda-beda atau sesuai dengan jenis komunitasnya masing-masing," katanya.
Ia menyampaikan, aksi sosial "Cimahi Peduli Pangalengan" itu berawal dari kepedulian beberapa komunitas di Kota Cimahi melalui forum diskusi di "Waroeng Kongres" di Cimahi atau yang saat ini dijadikan Posko Bantuan untuk Pangalengan itu.
Bantuan yang sementara terkumpul, kata dia, berupa makanan, pakaian dan obat-obatan, serta uang hasil penggalangan dana mencapai Rp8.600.000.
"Selain menyalurkan langsung bantuan kepada mereka, kami juga akan bergerak kepada trauma healing, seperti memberi motivasi kepada korban agar kondisi psikologinya kembali normal," katanya.
Aksi peduli sosial di Cimahi itu akan berakhir sampai 12 Mei 2015, kemudian 13-14 Mei 2015 rencananya perwakilan komunitas tersebut menyerahkan bantuan tersebut kepada korban ke Pangalengan.***4***
Feri P