Asmawa bahkan telah mendatangi langsung Kantor Kementerian PUPR untuk mengupayakan penataan bekas lapak PKL di Kawasan Wisata Puncak.
Ia menjelaskan, tempat-tempat bekas lapak PKL di sepanjang Jalur Puncak akan dipercantik dengan pelebaran jalan, pembangunan pedestrian, taman, serta pemasangan lampu hias hingga pagar.
Pengelola Rest Area Gunung Mas PT Sayaga Wisata bahkan sedang mengintegrasikan pintu keluar masuk Agro Wisata Gunung Mas dengan rest area, agar para pedagang ramai dikunjungi wisatawan.
Selain itu, Pemkab Bogor juga menggratiskan biaya parkir bagi kendaraan wisatawan yang keluar masuk Rest Area Gunung Mas.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Pj Bupati Bogor kumpulkan seluruh pejabat Pemkab di Rest Area Puncak
Pj Bupati Bogor kumpulkan seluruh pejabat di Rest Area Gunung Mas di kawasan Puncak
Minggu, 7 Juli 2024 19:40 WIB