"Memang jalannya banyak tikungan dan turunan tajam," katanya.
Ia mengatakan kendaraan wisatawan yang hendak melewati jalur wisata itu harus meningkatkan kewaspadaan, dan pengemudi dalam keadaan fit.
Selain itu, lanjut dia, pengemudi harus terlebih dahulu memperhatikan fungsi rem kendaraan dan tidak melajukan kendaraannya dengan cepat karena berisiko terjadi kecelakaan.
"Kondisi kendaraan dan pengemudi harus betul-betul fit, terutama sistem pengereman, dan tidak memacu kendaraannya terlalu cepat," katanya.
Polisi evakuasi korban kecelakaan di jalur wisata Gunung Papandayan Garut
Selasa, 16 April 2024 5:28 WIB