"Tim kami di lapangan masih evakuasi sehingga belum bisa melaporkan semuanya, berapa banyak belum tahu, kita sedang bergerak semuanya, di empat RW," katanya.
Sebelumnya, Kepala Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Kota Bandung Gun Gun Sumaryana melaporkan sebanyak puluhan rumah di Kelurahan Braga terendam banjir setinggi satu meter lebih akibat meluapnya sungai Cikapundung setelah hujan turun deras.
“Tadi jam 17:00 WIB kami menerima laporan bahwa Braga terjadi banjir yang cukup besar dan otomatis ini ditindaklanjuti oleh teman-teman dari Diskar PB,” kata dia.
Baca juga: Pemkot Bandung kaji kawasan Jalan Braga bebas dari parkir kendaraan bermotor
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Pj Wali Kota Bandung: Banjir di Braga dipicu tanggul jebol