Cianjur (ANTARA) - Tim SAR gabungan mencari nelayan di pantai selatan Cianjur, Jawa Barat, yang dilaporkan hilang tenggelam setelah perahu yang dipakai melaut terbalik dihantam gelombang tinggi di perairan Pantai Cikakap, Desa Wanasari, Kecamatan Agrabinta, Senin (23/10).
Kepala Kantor SAR Bandung Jumaril saat dihubungi, Senin, mengatakan setelah mendapat laporan dari nelayan dan Polsek Agrabinta, pihaknya mengirim petugas ke lokasi guna melakukan pencarian nelayan atas nama Tihaji (22) warga Kabupaten Indramayu.
Baca juga: SAR gabungan perluas pencarian guna temukan nelayan Cianjur hilang tenggelam
"Laporan yang masuk nakhoda dan awak kapal hilang tenggelam di perairan Cikakap, setelah perahu yang mereka gunakan terbalik dihantam gelombang, nakhoda atas nama Junaedi Afrianto (23) berhasil selamat, sedangkan Tihaji dilaporkan hilang tenggelam," katanya.
Petugas dilengkapi satu set perahu karet lengkap dengan kaca mata bawah air, melakukan penyisiran pantai dan tengah laut bersama tim gabungan terdiri dari Polair Polres Cianjur, BPBD Cianjur, anggota TNI dan relawan dibantu nelayan setempat.
Namun, hingga Senin siang, belum ada tanda-tanda keberadaan korban, sehingga pencarian diperluas hingga 2 kilometer dari lokasi pertama korban dilaporkan hilang tenggelam, termasuk melakukan penyisiran pantai dengan berjalan kaki melibatkan warga sekitar.