Antarajawabarat.com, 14/3 - Perseroan Terbatas Len Industri dan PT Telkom melakukan kesepakatan bersama dalam pengembangan dan produksi perangkat dalam kendaraan untuk memenuhi kebutuhan sistem pembayaran elektronik jalan tol.
Sinergi Len-Telkom untuk bekerja sama dalam melakukan riset pengembangan, sinergi produksi lokal, distribusi, pemasaran perangkat dalam kendaraan, dan sistem terkait untuk keperluan sistem pembayaran elektronik jalan tol, kata Dirut PT Len Industri Abraham Mose, di Bandung, Rabu.
Penandatanganan kerja sama itu dilakukan oleh Dirut PT Len Abraham Mose dengan Dirut PT Telkom Arief Yahya di Kementerian BUMN.
Perangkat yang akan dikembangkan dan diproduksi dalam sinergi tersebut juga juga bisa dimanfaatkan untuk ekosistem transportasi lainnya di Indonesia.
Dengan hadirnya perangkat yang diletakkan dalam kendaraan tersebut , pengguna jalan tol tak lagi harus membuka kaca jendela ataupun menghentikan laju kendaraan untuk melakukan transaksi.
"Saat ini, perangkat seperti itu masih diimpor," kata Abraham.
Diharapkan dengan terwujudnya sinergi BUMN Len dan Telkom, dalam proyek tersebut membuat harga perangkat pembayaran elektronik jalan tol dapat lebih murah dan terjangkau oleh kalangan masyarakat luas.
LEN-TELKOM KEMBANGKAN PERANGKAT PEMBAYARAN ELEKTRONIK TOL
Kamis, 14 Maret 2013 7:26 WIB