"Meningkatkan pendapatan memang penting karena itu tugas kami. Tapi, menumbuhkan atau menguatnya kesadaran membayar pajak juga tak kalah penting. Ini juga misi kami," kata dia.
Lebih lanjut ia mengatakan hal lainnya adalah penguatan aplikasi pembayaran yang sudah tersedia bernama Sambara. Semua samsat diminta terus menyosialisasikan dengan masif meski penggunanya sudah sangat banyak.
Di sisi lain, pihaknya mengaku terus berinovasi membenahi sekaligus melengkapi layanan yang tersedia untuk sarana pembayaran pajak secara elektronik itu.
"Layanan untuk masyarakat kan harus terus dipermudah. Sekarang bayar pajak bisa dimana saja. Ke depan, kami ingin terus meningkatkan akses melalui digital ini," kata dia.
Maksimalkan pajak air
Sebelumnya Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Jawa Barat (Jabar) menyatakan akan memaksimalkan terus potensi pendapatan dari sektor pajak air permukaan sebagai salah satu inovasi terbaru untuk mengoptimalkan pendapatan asli daerah.
"Jadi untuk optimalisasi memaksimalkan potensi pendapatan dari pajak air permukaan, kami akan berkolaborasi dengan Dinas Sumber Daya Air Jabar serta Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Jabar," kata Kepala Bapenda Jawa Barat Dedi Taufik dalam keterangan tertulisnya, Sabtu.
Langkah lainnya, lanjut Dedi, pihaknya mendata kembali sekaligus menyisir perusahaan yang menggunakan air permukaan di wilayah Jawa Barat.