Hal itu, dikatakan Susatyo terlepas dari perkembangan capaian vaksinasi yang sudah hampir 90 persen sebagian besar warga Kota Bogor terus mengarah kepada "herd immunity".
Meskipun sejumlah kegiatan gerebek vaksin di pasar-pasar kota hujan itu pun telah terasa membantu membangun kesadaran warga untuk mendapatkan vaksinasi COVID-19.
Baca juga: 8 ibu kota kebudayaan ditetapkan dalam Kongres ke-5 JKPI, mana saja?
Dibandingkan dengan pelaksanaan minggu lalu, sambungnya, ketika menerapkan kawasan wisata wajib vaksin akhir pekan ini bahkan sudah tidak terlalu banyak yang terjaring dalam keadaan belum divaksin.
"Artinya, bahwa masyarakat sudah mulai sadar untuk masuk ke wilayah Kota Bogor ini mereka sudah harus tervaksin dan bisa membuktikan kepada petugas, tapi kami akan tetap siaga," ungkapnya.
Kota Bogor siaga terapkan ganjil genap Jelang Natal dan Tahun Baru
Sabtu, 4 Desember 2021 16:13 WIB