Dukungan Pemda
Pemerintah daerah juga faktor penting mendukung desa wisata berkelanjutan, yaitu dengan membuat peraturan daerah yang mendukung berkembangnya desa wisata berkelanjutan, dukungan pemeliharaan infrastruktur, penerapan biaya perpakiran yang wajar dan ramah pengunjung, jaminan keamanan dan ketertiban umum dari oknum aparat atau organisasi masyarakat yang melakukan pungutan liar.
Infrastruktur seperti akses jalan masuk menjadi salah satu faktor penting pengembangan desa wisata, apalagi lokasi yang dituju berada di pelosok sehingga tidak mungkin pemerintahan desa mempunyai anggaran kuat untuk membuat dan memelihara akses jalan itu.
Infrastruktur jalan di lokasi wisata juga tetap menjadi perhatian pemerintah desa jika di tahap awal pengelola desa wisata belum mampu untuk melakukan pemeliharaan secara optimal.
Pemerintah desa harus tetap mengawal keberlangsungan obyek wisata pendukung karena keberadaan desa wisata mempunyai dampak ikutan yang luas seperti tumbuhnya kuliner, bisnis buah tangan dan jasa lainnya.
Tidak lupa pemerintah daerah dan pusat agar senantiasa mengembangkan workshop atau pelatihan bagi para pengelola desa wisata sehingga memahami bagaimana memelihara fasilitas yang tersedia dan meningkatkan pelayanan agar wisatawan bisa kembali datang untuk berkunjung.
Pengelola juga perlu pembinaan bagaimana bisa beradaptasi dengan kondisi lingkungan sosial bisnis dan teknologi terkini serta meningkatkan harmoni dengan lingkungan alam sekitarnya, apalagi jika desa wisata itu mengandalkan keindahan alamnya.
Semua pihak harus bahu membahu mempertahankan keberadaan desa wisata yang sudah ada, jangan sampai semangat untuk melahirkan desa wisata tidak dibarengi dengan peningkatan pengelolaan, akhirnya ditinggalkan pengunjung dan menjadi mangkrak.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Menjaga desa wisata berkelanjutan dan jadi penggerak ekonomi
Spektrum - Pertahankan desa wisata yang ada agar tidak mangkrak
Oleh Zaenal Abidin Selasa, 19 November 2024 11:25 WIB