Kepala Stasiun Geofisika Kelas 1 Bandung BMKG, Teguh Rahayu, mengungkapkan peringatan dini tersebut disampaikan BMKG untuk tiga hari ke depan di hampir seluruh Jawa Barat, termasuk Cianjur.
"Diperkirakan pada rentang waktu siang hingga malam, waspada terhadap potensi hujan disertai angin kencang juga petir kilat, sehingga masyarakat diimbau untuk berhati-hati saat beraktivitas di luar rumah" katanya.
Dampaknya yang harus diwaspadai tutur dia, jembatan tidak bisa dilintasi karena volume air sungai meningkat, terjadi longsor, guguran bebatuan atau erosi tanah dalam skala menengah, sampai aliran banjir berbahaya bagi masyarakat.
Baca juga: BPBD Cianjur sosialisasikan upaya pembentukan Desa Tangguh Bencana
BPBD Cianjur siagakan 1.800 relawan di 32 kecamatan antisipasi bencana alam
Kamis, 7 November 2024 17:04 WIB