Jakarta (ANTARA) - Anggota Komisi III DPR RI Adang Daradjatun meminta Mabes Polri untuk meningkatkan penyidikan kasus pembunuhan Vina di Cirebon, Jawa Barat, dengan mengedepankan scientific crime investigation (SCI) sebagaimana arahan Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo.
"Peningkatan kualitas penyidikan dengan pendekatan ilmiah sangat penting untuk memastikan keadilan bagi semua pihak," kata Adang dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Rabu.
Adang Daradjatun juga meminta Mabes Polri dan Polda Jawa Barat meningkatkan penyidikan kasus pembunuhan Vina dengan melibatkan Divisi Profesi dan Pengamanan (Propam) dan Inspektorat Pengawasan Umum (Itwasum) Polri.
"Dalam penyidikan ini, Mabes Polri perlu melibatkan Divisi Profesi dan Pengamanan dan Inspektorat Pengawasan Umum Polri, serta menggali keterangan saksi-saksi lain," ujarnya.
Ketua Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI itu mengimbau masyarakat untuk terus mengawal tugas-tugas Polri agar institusi tersebut makin profesional dan dapat diandalkan.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Anggota DPR minta Polri tingkatkan penyidikan kasus Vina dengan "SCI"
Anggota DPR RI minta Polri tingkatkan penyidikan kasus Vina Cirebon dengan "SCI"
Rabu, 17 Juli 2024 20:16 WIB