Tim nasional putri Indonesia takluk 1-4 di tangan tuan rumah Hong Kong pada pertandingan persahabatan di Hong Kong FC Stadium, Hong Kong, Minggu.
Hong Kong langsung menggebrak sejak awal laga. Pertandingan baru bergulir lima menit, Wai Yuen Ting memecah kebuntuan dengan memanfaatkan bola pantul hasil tembakan Cheung Wai Ki.
Indonesia berupaya membalas melalui Claudia Scheunemann di menit ke-18 yang berusaha melakukan upaya tembakan ke gawang. Namun sepakan Scheunemann masih mudah kiper Hong Kong.
Tuan rumah justru berhasil menggandakan keunggulan pada menit ke-24 lewat Ho Mui Mei. Mei berdiri bebas di dalam kotak penalti dan leluasa memanfaatkan umpan So Hoi Lam dari sisi kanan.
Hong Kong lantas mengemas gol ketiga di menit ke-27. Penyerang Hong Kong Cheung Wai Ki bebas tanpa pengawalan di dalam kotak penalti Indonesia dan mampu mengonversinya menjadi gol.
Menjelang turun minum, Hong Kong membukukan gol keempatnya. Gol penutup babak pertama bagi Hong Kong dikemas oleh Cheung Wai Ki pada menit ke-42.
Indonesia mencoba memperkecil ketertinggalan pada awal babak kedua. Kali ini tendangan bebas Sheva Imut melebar ke sisi kiri gawang Hong Kong.
Hong Kong kembali membuka peluang pada menit ke-59. Peluang itu gagal dikonversi menjadi gol oleh Chung Pui Ki yang sepakannya melebar ke kanan gawang Indonesia.
Gol pelipur lara bagi Garuda Pertiwi akhirnya tercipta pada menit ke-63. Helsya Maeisaroh mengirim umpan lambung terobosan, untuk diteruskan Sheva Imut menjadi gol balasan. 4-1 untuk keunggulan Hong Kong hingga laga selesai.
Daftar susunan pemain:
Hong Kong: Ng Cheuk Wai, Sin Chung Yee, Kwok Ching Man, Chu So Kwan, Chan Wing Sze, Fu Cjiu Man. Wai Yuen Ting, Wong So Han, Cheung Wai Ki, So Hoi Lam, Ho Mui Mei
Pelatih: Jose Ricardo Rambo
Indonesia: Fani Supriyanto, Kayla Ristianto, Shafira Ika, Gea Yumanda, Octavianti Dwi Nurmalita, Helsya Maeisyaroh, Sheva Imut, Claudia Scheunemann, Zahra, Sydney Hopper, Marsela Yuliana Alwi
Pelatih: Satoru Mochizuki
Daftar susunan pemain:
Hong Kong: Ng Cheuk Wai, Sin Chung Yee, Kwok Ching Man, Chu So Kwan, Chan Wing Sze, Fu Cjiu Man. Wai Yuen Ting, Wong So Han, Cheung Wai Ki, So Hoi Lam, Ho Mui Mei
Pelatih: Jose Ricardo Rambo
Indonesia: Fani Supriyanto, Kayla Ristianto, Shafira Ika, Gea Yumanda, Octavianti Dwi Nurmalita, Helsya Maeisyaroh, Sheva Imut, Claudia Scheunemann, Zahra, Sydney Hopper, Marsela Yuliana Alwi
Pelatih: Satoru Mochizuki
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Timnas putri takluk 1-4 di tangan tuan rumah Hong Kong