Adapun jadwal tersebut, kata dia, yakni KA 21 Argo Cheribon relasi Tegal-Gambir dengan keberangkatan pukul 05.35 WIB serta KA 23 Argo Cheribon relasi Cirebon-Gambir pada pukul 16.35 WIB.
Kemudian, ada perjalanan KA 25 Argo Cheribon relasi Cirebon-Gambir yang berangkat pukul 05.05 WIB dan KA 27 Argo Cheribon relasi Tegal-Gambir dengan jadwal pada pukul 13.30 WIB.
Zainul menambahkan untuk jadwal perjalanan KA 29F Argo Cheribon relasi Cirebon-Gambir, diberangkatkan pada pukul 20.00 WIB.
"Selain Agro Cheribon, terdapat pengoperasian perjalanan KA lainnya yakni empat KA Ranggajati dengan beberapa relasi atau daerah tujuan yang jadwalnya pada pukul 06.45 WIB, pukul 12.00 WIB, pukul 04.45 WIB dan pukul 09.10 WIB," ucap dia.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: KAI Cirebon sediakan 21.200 tempat duduk selama libur Idul Adha