Kuningan (ANTARA) -
Pengelola Desa Wisata Kaduela di Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, mencatat angka kunjungan turis pada dua destinasi wisata di kawasan itu meningkat hingga 20 persen saat libur panjang Idul Fitri 1445 Hijriah/Lebaran 2024.
“Sejak hari Kamis (11/4) hingga saat ini, tren kunjungan wisata di desa kami meningkat 20 persen dibandingkan hari-hari biasa,” kata Ketua Badan Usaha Milik Desa (BUMdes) Arya Kamuning Kaduela Iim Ibrahim di Kuningan, Sabtu.
Ia menjelaskan dua destinasi wisata di Desa Kaduela Kecamatan Pesawahan yakni Telaga Biru Cicerem serta Wahana Sideland, selalu dipadati wisatawan yang jumlahnya bisa mencapai 6.000 orang per hari di masa libur Lebaran.
Sedangkan saat hari biasa, kata dia, kunjungan turis yang berlibur ke dua objek wisata itu jumlah tertingginya sekitar 4.000 orang.
“Dua objek wisata di Kaduela saat momen libur panjang seperti sekarang selalu ramai, karena banyak turis lokal yang datang,” ujarnya.
Menurutnya, kebanyakan pengunjung yang datang ke Desa Wisata Kaduela didominasi turis asal Cirebon dan sekitarnya serta sebagian lainnya berasal dari luar kota yakni Jakarta sampai Bandung.
Untuk mengantisipasi banyaknya turis yang datang, BUMdes Arya Kamuning telah menyiapkan kantong parkir dengan kapasitas penampungan sebanyak 600 kendaraan.
Selain itu, Iim menyampaikan bahwa dua objek wisata itu telah dilengkapi sejumlah fasilitas untuk menunjang kegiatan turis untuk berwisata seperti tersedianya wahana rekreasi sampai sarana ibadah.