“Tapi memang kita harapkan kalau dilihat dari potensi yang ada, yakni zakat, infak, dan sedekah bisa lebih besar,” ujarnya.
Agus mendorong Baznas Kota Cirebon serta otoritas terkait lainnya menggencarkan sosialisasi pentingnya membayar zakat fitrah supaya jumlah pengumpulan zakat meningkat pada tahun depan.
“Potensi zakat bisa sampai 10 miliar harusnya. Ini menjadi bagian kita untuk sosialisasi, termasuk kolaborasi dengan stakeholder (pemangku kepentingan) lain,” katanya.
Ia juga mengatakan pentingnya Idul Fitri menjadi momentum masyarakat mempererat persatuan dan saling membantu demi kemajuan Kota Cirebon menjadi lebih baik.
“Saat Lebaran ini biasanya teman-teman kita mengunjungi saudara-saudara. Ada yang ke makam untuk berziarah. Setelah satu minggu ada budaya Grebeg Syawal yang terus dilestarikan oleh kita, baik di keraton dan tempat lainnya,” katanya.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Pemkot Cirebon: Optimalisasi zakat mempercepat atasi kemiskinan