Depok (ANTARA) - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok, Jawa Barat, masuk nominasi penerima penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) 2024 dari Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) RI.
Kepala Badan Perencanaan Pembangunan dan Penelitian Pengembangan Daerah (Bappeda) Kota Depok Dadang Wihana di Depok, Kamis mengatakan Kota Depok mewakili Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Jabar) kategori kota untuk mengikuti penilaian tahap II di tingkat nasional.
Tahun ini Kota Depok mewakili Provinsi Jabar kategori kota di tingkat nasional, sedangkan tahun lalu menjadi terbaik kedua di tingkat provinsi.
Dadang menjelaskan tahapan penilaian PPD 2024 terbagi menjadi dua, yaitu tahap I penilaian teknis dokumen, serta tahap II wawancara dan verifikasi yang akan dilaksanakan mulai 18 Maret hingga 5 April 2024. Untuk Kota Depok dijadwalkan 3 - 4 April 2024.
Menurut Dadang beberapa hal yang mengantarkan Kota Depok menjadi yang terbaik PPD Tingkat Provinsi Jawa Barat, yaitu Depok memiliki capaian indikator makro yang cukup baik, diantaranya capaian IPM tertinggi ketiga di Jawa Barat dan persentase penduduk miskin terendah di Jawa Barat dan keempat nasional.
Selain itu Kota Depok memiliki program dan inovasi unggulan diantaranya penciptaan 5.000 pengusaha/start up baru dan 1.000 perempuan pengusaha dengan memberikan kesempatan besar bagi kelompok rentan yakni perempuan kepala keluarga (PEKKA).
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Kota Depok masuk nominasi Penghargaan Pembangunan Daerah dari Bappenas
Kota Depok masuk nominasi penerima Penghargaan Pembangunan Daerah dari Bappenas
Kamis, 14 Maret 2024 10:13 WIB