Jakarta (ANTARA) - Sejumlah informasi penting dan menarik mewarnai pemberitaan ekonomi sepekan, di antaranya diskusi mengenai pajak hiburan, anggaran untuk pupuk subsidi, hingga dugaan suap oleh perusahaan Jerman, SAP yang menyeret Kementerian Kelautan dan Perikanan.
Berikut berita selengkapnya.
Kemenkeu berencana diskusi dengan pelaku usaha soal pajak hiburan
Kementerian Keuangan berencana untuk mengadakan pertemuan dengan pelaku usaha untuk mendiskusikan pajak barang jasa tertentu (PBJT) untuk kesenian dan hiburan atau pajak hiburan.
Baca selengkapnya di sini
Mentan pastikan tambahan anggaran Rp14 triliun untuk pupuk subsidi
Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman memastikan adanya anggaran tambahan sebesar Rp14 triliun untuk pupuk subsidi bagi petani di seluruh Indonesia.
Baca selengkapnya di sini
Pemerintah siapkan stok pangan mencukupi untuk Lebaran 2024
Pemerintah memastikan persiapan stok pangan nasional mencukupi untuk menghadapi bulan Ramadhan dan Lebaran 2024, pada Maret hingga April mendatang.
Baca selengkapnya di sini
KESDM menyiapkan regulasi pengembangan hidrogen untuk transportasi
Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menyiapkan regulasi khusus terkait dengan pengembangan hidrogen untuk sektor transportasi.
Baca selengkapnya di sini
Menteri Trenggono selidiki dugaan suap perusahaan Jerman ke KKP
Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono mengatakan, pihaknya melakukan penyelidikan terkait dugaan suap oleh perusahaan perangkat lunak asal Jerman, SAP yang menyeret Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP).
Baca selengkapnya di sini
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Sepekan, pajak hiburan hingga dugaan suap perusahaan Jerman ke KKP
Sepekan, pajak hiburan sampai dugaan suap perusahaan Jerman ke KKP
Minggu, 21 Januari 2024 10:21 WIB