Selanjutnya Luthfiatunnisa Herayanti S.Tr.IP asal pendaftaran Provinsi Jawa Barat, Nurkhumaira Achsani S.Tr.IP asal pendaftaran Provinsi Sulawesi Barat, Shully Mumpuni Anjani Putri S.Tr.IP asal pendaftaran Provinsi Jambi dan Hibatulloh Akbar Novianto S.Tr.IP asal pendaftaran Provinsi Jawa Tengah. Mereka merupakan lulusan terbaik IPDN dengan raihan IPK rata-rata di atas 3,8 dan mendapat predikat "Dengan Pujian".
Salah seorang pamong praja muda yang baru dilantik di Kampus IPDN Jatinangor, Dominggus asal Kabupaten Yalimo, Papua Pegunungan mengungkapkan bangga perjuangannya bisa sampai pelantikan dan siap ditugaskan ke daerah asal pendaftaran.
Ia mengisahkan awal pendaftaran masuk IPDN yang begitu sulit karena tidak adanya akses jaringan internet, kemudian inisiatif datang ke kantor pemerintah daerah dengan berjalan kaki untuk bisa daftar perekrutan calon praja IPDN secara daring.
Ia menyatakan siap untuk memberikan yang terbaik untuk daerah asalnya, khusus bangsa Indonesia dengan komitmennya mengabdikan diri kepada negara.
"Rencananya saya balik ke daerah untuk mengabdi dan membangun daerah Kabupaten Yalimo, itu tujuan utama saya," katanya.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: 1.627 praja IPDN dilantik untuk kembali mengabdi ke seluruh Indonesia
1.627 praja IPDN dilantik Wapres untuk mengabdi ke seluruh Indonesia
Kamis, 27 Juli 2023 15:39 WIB