Jakarta (ANTARA) - Perusahaan farmasi BUMN PT Bio Farma menerima peserta program Kunjungan Lintas Nusantara Kementerian Luar Negeri (Kemlu) RI, yang diharapkan dapat membantu memperkuat eksistensinya di tingkat global.
Direktur Penelitian dan Pengembangan Bisnis Bio Farma Yuliana Indriati mengapresiasi kunjungan dari Kementerian Luar Negeri RI yang diharapkan dapat memperkuat eksistensi Bio Farma di pasar global.
“Terimakasih atas kunjungan ke Bio Farma, kami sangat bangga. Holding BUMN Farmasi ke depan ingin lebih berkiprah di pasar global dengan berbagai produk dan inovasi terbaru, tentunya dengan dukungan Bapak dan Ibu perwakilan RI di luar negeri” papar Yuliana dalam keterangan tertulis diterima di Jakarta, Jumat.
Hadir dalam kunjungan itu Staf Ahli Bidang Hubungan Antar Lembaga Kemlu RI, Muhsin Syihab, Kepala Biro Hukum dan Administrasi Kementerian dan Perwakilan, Pendekar Muda Leonard Sondakh, 6 calon Duta Besar RI dan 7 calon Konsulat Jenderal RI.
Staf Ahli Bidang Hubungan Antarlembaga, Kementerian Luar Negeri RI, Muhsin Syihab menyampaikan terima kasih atas waktu dan kesempatan yang diberikan untuk melakukan kunjungan ke Bio Farma dan menyampaikan kebanggaan terhadap eksistensi Bio Farma dalam ekosistem kesehatan global.
Pada masa presidensi Indonesia di G-20, salah satu pilar prioritas Pemerintah Indonesia adalah Arsitek Kesehatan Global, yang dimaksudkan untuk mempercepat pemulihan kesehatan dunia pasca COVID-19, dan karena Indonesia melihat dunia kesehatan akan semakin meningkat dengan adanya tantangan di masa depan.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Bio Farma terima kunjungan Kemlu perkuat eksistensi tingkat global
PT Bio Farma terima kunjungan Kemlu perkuat eksistensi tingkat global
Jumat, 19 Mei 2023 15:58 WIB