Cianjur, Jawa Barat (ANTARA) - Sejumlah objek wisata air terjun di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, diminati pemudik dari luar kota dan diperkirakan jumlah pengunjung terus meningkat sejak Minggu (30/4).
Pemantauan di lokasi objek wisata air terjun atau Curug Cikondang di Kecamatan Campaka, Selasa, menunjukkan objek wisata air terjun sudah dipadati pengunjung sejak pagi hingga petang, didominasi pemudik dengan kendaraan roda empat bernomor polisi Jakarta, Bandung dan sekitarnya.
Sebagian besar pengunjung penasaran dengan keberadaan air terjun yang terkenal dengan sebutan Litle Niagara atau Niagara kecil, air terjun terkenal di Amerika Serikat. Meningkatnya angka kunjungan sudah terjadi sejak hari pertama Lebaran 2023.
Mereka yang berkunjung merasa puas mengunjungi Curug Cikondang yang memiliki pemandangan alam yang memanjakan mata, terlebih setelah bermain di bawah air terjun mereka dapat menikmati berbagai makanan tradisional khas Cianjur seperti nasi liwet tutug oncom.
Seorang pemudik asal Jakarta, Ramdani yang datang bersama keluarga menggunakan empat mobil pribadi, mengatakan memilih berlibur ke Cianjur sambil bersilaturahmi ke rumah sanak saudaranya di Kecamatan Cibeber, karena penasaran melihat Curug Cikondang hanya dari media sosial.
"Sudah sampai di Cikondang, ter-bayarkan puasnya karena seperti di air terjun Niagara kecil. Kami akan merekomendasikan air terjun ini ke keluarga dan teman sekantor di Jakarta karena indah dan pemandangannya sangat menjanjikan serta memuaskan mata," katanya.
Ketua Porwadis Curug Cikondang, Sundara Saputra mengatakan angka kunjungan meningkat tajam dibandingkan hari pertama lebaran.
Sejak Selasa siang, jumlah pengunjung yang masuk ke Curug Cikondang sekitar 1.200 orang meningkat dibandingkan hari pertama lebaran sekitar 800 orang.