Bandung (ANTARA) - Bupati Bandung Barat Hengki Kurniawan melantik Ade Zakir Hasim sebagai Sekretaris Daerah Kabupaten Bandung Barat (KBB) pada hari Rabu ini, setelah berhasil terpilih oleh Hengki.
Hengki mengatakan dirinya memilih Ade Zakir yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman (Perkim) KBB, karena yang bersangkutan merupakan calon yang terbaik dibandingkan dua calon lainnya.
Baca juga: Hengki tunggu tanda tangan gubernur untuk definitifkan Sekda KBB
"Beberapa waktu yang lalu saya sampaikan saat rapat paripurna bahwa saya akan memilih yang terbaik, dan berdasarkan hasil seleksi yang dilakukan oleh tim pansel memang pak Ade Zakir menduduki peringkat pertama disusul oleh pak Eriska kemudian disusul oleh pak Poppy dari Banten," kata Hengki usai melantik Ade Zakir di kawasan Kota Baru Parahyangan, KBB, Rabu.
Hengki menerangkan bahwa dirinya memilih calon yang terbaik, dengan harapan yang bersangkutan bisa memberikan yang terbaik juga bagi Kabupaten Bandung Barat.
"Karena saya sangat meyakini tim Pansel betul-betul memiliki integritas, dan betul-betul memberikan penilaian berdasarkan kemampuan dari masing-masing calon Sekda ini dan mudah-mudahan hasil penilaian itu bisa diimplementasikan di KBB dalam mengejar berbagai macam target dan menyelesaikan berbagai persoalan," ucapnya.
Hengki Kurniawan lantik Ade Zakir Hasim jadi Sekda KBB
Rabu, 12 April 2023 18:49 WIB