Ia menyampaikan, upaya menyadarkan masyarakat agar tidak bergabung dengan NII itu dilakukan secara bersama-sama, yakni tokoh masyarakat, agama, pemerintah, dan juga ada keterlibatan dari Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri.
Kegiatan deklarasi itu, kata dia, sudah beberapa kali dilakukan, dan ada juga masyarakat yang sudah keluar dari NII, namun memilih tidak mendeklarasikan melalui kegiatan tersebut.
"Ini deklarasi yang ketujuh kali, kalau keseluruhan Kabupaten Garut, kurang lebih kita mendapat seribulah (orang)," katanya pula.
Kegiatan deklarasi itu, diawali dengan menggelar kirab yang menerjunkan sejumlah santri, ada juga dari perwakilan masyarakat Garut dengan memainkan barongsai menyusuri sejumlah ruas jalan di perkotaan Garut.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Sebanyak 104 anggota NII di Garut deklarasikan diri kembali ke NKRI
104 anggota NII di Garut deklarasi diri kembali ke NKRI
Selasa, 31 Januari 2023 22:55 WIB