Ia menambahkan Bandara Kertajati sebagai pintu masuk perjalanan internasional, berpeluang memulihkan trafik penerbangan yang sempat lesu akibat pandemi COVID-19.
Potensi jemaah umrah dari kawasan sekitar Kertajati seperti dari Bandung Raya, Ciayumajakuning, Jawa Barat, dan Jawa Tengah, berdasarkan data Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama pada Tahun 1444H/2022, terdapat 8.657 jemaah umrah yang belum berangkat.
"Belum lagi masyarakat yang suka bepergian ke luar negeri, sehingga dengan adanya Bandara Kertajati ini diharapkan masyarakat makin mudah dan efisien dalam bermobilitas," katanya.
Sebelumnya Kementerian Agama mendukung rencana membuka kembali Bandara Kertajati di Majalengka, Jawa Barat, untuk melayani penerbangan embarkasi dan debarkasi umrah pada November 2022.
"Intinya Kemenag mendukung terhadap pembukaan Bandara Kertajati untuk penerbangan umrah," ujar Direktur Umrah dan Haji Khusus Kemenag Nur Arifin di Jakarta, Jumat.
Arifin mengatakan Bandara Kertajati dapat melayani jamaah asal Jawa Barat bagian timur dan Jawa Tengah bagian barat. Dengan demikian, masyarakat yang berada di dua wilayah tersebut tidak harus ke Jakarta lagi saat pergi umrah.
Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umrah (PPIU) juga, kata dia, menyambut rencana dibukanya Bandara Kertajati untuk penerbangan umrah.
"Dari sisi biaya, jelas ini akan menjadi lebih ringan. Sebab, mereka tidak harus ke Jakarta untuk naik pesawat. Juga memperpendek perjalanan darat jamaah sehingga diharapkan dapat mengurangi kelelahan mereka," kata dia.
Penerbangan umrah dari Bandara Kertajati mulai November 2022
Kamis, 22 September 2022 10:50 WIB