Vaksin Merah Putih dalam tahapan uji klinik fase tiga
Senin, 11 Juli 2022 15:09 WIB
Jakarta (ANTARA) - Peneliti Utama Vaksin Merah Putih Universitas Airlangga Dominicus Husada mengatakan proses uji klinik dari vaksin Merah Putih masih berlangsung dan sekarang dalam tahapan injeksi pertama dari uji klinik fase 3.
Dihubungi ANTARA dari Jakarta, Senin, Dominicus mengatakan uji klinis fase 3 sendiri akan selesai enam bulan setelah proses injeksi kedua, yang belum dilaksanakan saat ini.
"Enam bulan setelah injeksi kedua. Sekarang masih injeksi pertama," kata Dominicus dalam wawancara yang dilakukan melalui telepon.
"Sekarang masih terus mengumpulkan sampel, masih proses," tambah Ketua Tim Uji Klinik Vaksin Merah Putih itu.
Dimulainya pelaksanaan uji klinik fase 3 dari Vaksin Merah Putih sendiri ditandai dengan acara kick off yang dilaksanakan di Aula Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga, Surabaya, Jawa Timur pada 27 Juni 2022.
Pada tahap uji klinik fase 3 dari vaksin hasil kolaborasi Universitas Airlangga dan PT Biotis Pharmaceuticals Indonesia itu direncanakan melibatkan 4.005 subjek. Uji klinik sendiri dilakukan untuk memastikan efikasi dan memonitor reaksi dari Vaksin Merah Putih
Dihubungi ANTARA dari Jakarta, Senin, Dominicus mengatakan uji klinis fase 3 sendiri akan selesai enam bulan setelah proses injeksi kedua, yang belum dilaksanakan saat ini.
"Enam bulan setelah injeksi kedua. Sekarang masih injeksi pertama," kata Dominicus dalam wawancara yang dilakukan melalui telepon.
"Sekarang masih terus mengumpulkan sampel, masih proses," tambah Ketua Tim Uji Klinik Vaksin Merah Putih itu.
Dimulainya pelaksanaan uji klinik fase 3 dari Vaksin Merah Putih sendiri ditandai dengan acara kick off yang dilaksanakan di Aula Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga, Surabaya, Jawa Timur pada 27 Juni 2022.
Pada tahap uji klinik fase 3 dari vaksin hasil kolaborasi Universitas Airlangga dan PT Biotis Pharmaceuticals Indonesia itu direncanakan melibatkan 4.005 subjek. Uji klinik sendiri dilakukan untuk memastikan efikasi dan memonitor reaksi dari Vaksin Merah Putih