"Pemeriksaan ini untuk yang melaksanakan perjalanan jauh agar lebih hati-hati mengemudi," katanya.
Baca juga: Polres Garut siapkan tim pengurai kemacetan saat mudik Lebaran 1443
Salah seorang sopir angkutan umum, Imam Muhaji, menyampaikan dukungan kepada kepolisian yang menggelar tes urine bagi sopir untuk mencegah terjadinya kecelakaan di jalan raya.
"Bagus ada pemeriksaan tes urine, ini untuk kepentingan bersama agar semuanya selamat, aman, dan nyaman saat melakukan perjalanan," kata Imam yang hasil tes urinenya negatif.