Jakarta (ANTARA) - Nilai tukar (kurs) rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta pada Kamis sore menguat seiring pernyataan Gubernur The Fed Jerome Powell yang dinilai kurang hawkish oleh pelaku pasar.
Rupiah ditutup menguat 10 poin atau 0,07 persen ke posisi Rp14.302 per dolar AS dibandingkan posisi pada penutupan perdagangan sebelumnya Rp14.312 per dolar AS.
Baca juga: Kurs Rupiah menguat jelang pengumuman hasil pertemuan The Fed
"Dolar AS melemah karena pesan yang kurang hawkish dari The Fed semalam serta ketidakpastian terhadap krisis di Ukraina," kata analis Monex Investindo Faisyal dalam kajiannya di Jakarta, Kamis.
Dolar AS dalam tekanan seiring pasar yang mempertimbangkan pesan dari Powell bahwa kenaikan suku bunga masih akan tergantung pada inflasi dan data ekonomi.
Bank sentral melihat bahwa inflasi untuk beberapa bulan ke depan akan turun dan hal itu memberikan sentimen dovish ke pasar.