Kota Bogor (ANTARA) - Pemerintah Kota Bogor, Jawa Barat mulai melaksanakan vaksinasi penguat atau booster bagi 34.698 warga lanjut usia di setiap pusat kesehatan masyarakat (puskesmas), Kamis.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Bogor Dr Sri Nowo Retno saat meninjau pelaksanaan vaksinasi penguat perdana bagi 200 orang lansia di Puskesmas Semplak, Kelurahan Curugmekar, Kecamatan Bogor Barat, mengatakan vaksinasi penguat tahap pertama memang bisa diakses melalui puskesmas dan kelurahan.
Baca juga: Polresta Bogor awasi syarat vaksinasi sekolah hadapi PTM terbatas
"Lansia bisa menerima informasi jadwal vaksinasi di fasilitas kesehatan di wilayah dan pemerintah setempat," kata Retno.
Retno menjelaskan Vaksinasi penguat dilaksanakan secara bertahap sesuai urutan prioritas dan ketersediaan vaksin.
Saat ini, prioritas sasaran untuk vaksin COVID-19 penguat di Kota Bogor adalah lansia, kelompok masyarakat rentan atau orang dengan kondisi kesehatan tertentu yang menyebabkan daya tahan/imunitasnya rendah dan petugas publik.