Taman alun-alun belum dibuka setiap hari, namun dalam sepekan hanya buka tiga hari atau empat hari. Sedangkan jam opersional hari biasa, mulai pukul 8.00 WIB dan tutup pukul 16.00 WIB, sedangkan Sabtu buka pukul 7.00 WIB dan tutup pukul 20.00 WIB, Ahad dari pukul 8.00 WIB tutup pukul 18.00 WIB.
Baca juga: Polisi tetapkan 4 tersangka penganiaya ODGJ hingga tewas
Tidak hanya taman alun-alun, pihaknya juga akan membuka kembali akses jalan Siti Jenab yang sejak bupati lama ditutup. Sebelumnya Pemkab Cianjur, berkonsultasi dengan pihak Pemprov Jabar, untuk mencabut Surat Keputusan terkait penutupan jalan yang sempat diprotes warga selama tiga tahun terakhir.
"Jalan Siti Jenab dibuka satu arah hanya dari bawah ke atas, sedangkan yang bisa melintasi di jalan tersebut selain pejalan kaki, kendaraan pribadi baik motor maupun mobil, untuk angkutan kota, tidak diizinkan," katanya.*
Taman Alun-alun Cianjur kembali dibuka pada 11 Januari
Senin, 10 Januari 2022 7:30 WIB