Jakarta (ANTARA) - Manchester United mengalami kekalahan pertama mereka di bawah pelatih interim Ralf Rangnick, setelah dipermalukan 0-1 oleh tim tamu Wolverhampton Wanderers dalam laga lanjutan Liga Premier pada Senin.
Tendangan Joao Moutinho pada menit ke-82 mempersembahkan kemenangan pertama bagi Wolves di Old Trafford sejak 1980 dan membuat tim asuhan Bruno Lage itu naik ke peringkat delapan klasemen.
Setelah tampil buruk di kandang, United tetap berada di peringkat tujuh dengan koleksi 31 poin, tertinggal empat poin di belakang Arsenal yang saat ini memegang tempat keempat Liga Champions.
Wolves menciptakan sejumlah peluang di paruh pertama pertandingan namun baru delapan menit jelang akhir mereka menuai dominasi permainan mereka saat Moutinho menyambar bola muntah sundulan Phil Jones dan menembakkannya melewati David De Gea.
Rangnick, yang menukangi United hingga akhir musim setelah mengambil alih posisi Ole Gunnar Solskjaer yang dipecat, menyaksikan penampilan timnya yang tak kompak dengan sedikit tanda-tanda permainan menekan yang ia coba perlihatkan di awal kepelatihannya.
"Kami tidak bermain baik secara individu maupun kolektif. Di paruh pertama, kami memiliki masalah besar menjaga mereka dari gawang kami," kata Rangnick dikutip Reuters.
MU dipermalukan Wolves 0-1, jadi kekalahan pertama dibawah pelatih Ralf Rangnick
Selasa, 4 Januari 2022 5:49 WIB