Bahkan langkah tegas pun akan dilakukan jika ada laporan, informasi maupun temuan langsung adanya acara yang dihadiri massa dengan cara membubarkannya dan mengarahkan untuk pulang ke rumahnya masing-masing.
"Langkah tegas yang dilakukan petugas keamanan dalam pembubaran jika adanya kerumunan, tentu dilakukan dengan cara yang humanis tetapi tegas. Langkah yang kami lakukan ini adalah rasa sayang dan peduli kepada warga agar tidak tertular COVID-19, jangan sampai setelah masa liburan dan cuti bersama berakhir muncul kluster baru," tambahnya.
Sementara, Kapolres Sukabumi Kota AKBP Sy Zainal Abidin mengatakan dalam pengamanan perayaan pergantian tahun, pihaknya mengerahkan 400 personel gabungan dengan tugas yang berbeda-beda, mulai dari bersiaga di posko dan pos pengamanan, lokasi rawan kerumunan, daerah rawan kemacetan maupun kriminalitas, patroli, memberikan imbauan dan lain sebagainya.
Pengamanan yang dilakukan pihaknya ini fokus utamanya adalah pencegahan penyebaran COVID-19. Namun personel yang disiagakan pun harus menjaga keamanan dan kenyamanan warga serta mengantisipasi terjadinya aksi kriminalitas.
Baca juga: BPBD Kota Sukabumi bersiaga di lokasi rawan bencana malam ini
Baca juga: Polres Sukabumi sita 457,07 gram sabu-sabu selama 2021
Ruang publik Sukabumi ditutup saat pergantian tahun
Sabtu, 1 Januari 2022 8:34 WIB