Johannesburg (ANTARA) - Permintaan perhiasan berlian diprediksi akan pulih ke tingkat sebelum pandemi antara tahun 2022 dan 2024, dengan China memimpin pasar, ungkap laporan lembaga yang ditugaskan oleh Pusat Berlian Dunia Antwerp.
Pemulihan permintaan akan berbeda tergantung pada kebijakan penguncian, dukungan pemerintah, dan sejauh mana pengecer berhasil mengalihkan penjualan secara daring, kata laporan grup konsultan Bain tersebut.
Industri berlian sudah berada di bawah tekanan sebelum 2020, tetapi meskipun pandemi COVID-19 memperburuk hal ini, laporan itu mengatakan bahwa mereka berada di posisi yang tepat untuk pulih.
“Kami sangat yakin bahwa industri berada dalam kondisi yang sangat baik untuk rebound yang kuat,” kata Olya Linde, seorang mitra di Bain.
Permintaan perhiasan berlian China akan pulih sepenuhnya tahun ini, sementara di India permintaan itu hanya akan pulih pada akhir 2023 atau 2024, dengan Amerika Serikat diperkirakan akan pulih pada 2022-2023.
Bain memperkirakan bahwa produksi berlian kasar (berlian yang belum diolah) akan tetap stabil dari 2023 hingga 2030, dengan sangat sedikit proyek tambang baru yang beroperasi, membantu pemulihan. Kelas menengah dan atas yang tumbuh di China dan India akan mendorong industri global.
Produksi berlian turun 20 persen pada tahun lalu, laporan tersebut memperkirakan, dan penjualan berlian kasar, yang telah turun 18 persen tahun-ke-tahun pada 2019, jatuh 33 persen pada 2020 saat para penambang berlian yang menghadapi anjloknya permintaan berusaha untuk menopang harga dengan membatasi pasokan.
Perusahaan-perusahaan pertambangan menanggung beban penurunan, dengan margin keuntungan turun 22 persen, Bain menemukan.
Tetapi sementara pandemi menghantam pasar perhiasan berlian dengan keras, dengan penjualan turun 15 persen dari 2019, kinerjanya lebih baik daripada barang mewah pribadi - yang mencakup jam tangan, pakaian, dan aksesoris - yang membuat penjualannya jatuh 22 persen tahun-ke-tahun.
Ancaman terhadap pemulihan pasar termasuk resesi double-dip dan persaingan dari kemewahan lainnya, kata laporan itu.
Baca juga: Berlian merah muda ini dilelang Rp 560 miliar
Baca juga: Belanda siap kembalikan benda bersejarah termasuk berlian 36 karat
Baca juga: Berlian sempurna 102 karat akan dilelang mulai harga Rp180 miliar
Baca juga: Masker COVID-19 termahal, dihiasi ribuan berlian
Pasar berlian diprediksi bakal pulih ke sebelum pandemi pada 2022-2024
Selasa, 9 Februari 2021 11:37 WIB