Jakarta (ANTARA) - Data Satuan Tugas Penanganan COVID-19 pada hari ini memperlihatkan penambahan pasien sembuh sebanyak 9.475 orang, atau lebih banyak dari kasus konfirmasi baru sebesar 9.086 orang.
Selan itu data yang dikumpulkan sejak Minggu (17/1) sampai siang hari ini memperlihatkan juga 295 orang meninggal dunia akibat penyakit yang menyerang sistem pernapasan itu, menurut data yang diterima dari Satgas Penanganan COVID-19 di Jakarta pada Senin sore.
Hal itu menjadikan akumulasi kasus telah mencapai 917.015 orang, dengan 745.935 orang di antaranya telah dinyatakan sembuh dan 26.282 orang meninggal dunia sejak kasus pertama terkonfirmasi di Indonesia pada Maret 2020.
Penambahan itu menjadikan saat ini terdapat 144.798 kasus aktif atau pasien yang tengah menjalani perawatan dan isolasi mandiri.
Selain itu, terdapat pula 77.579 orang yang masuk dalam kategori suspek.
Hasil tersebut didapat setelah pemerintah pada hari ini melakukan pengujian terhadap 47.488 spesimen dari 32.381 orang. Total telah diuji 8.363.327 spesimen dari 5.587.809 orang sejak Maret 2020.
Dengan pembagian hasil positif kumulatif dibagi total jumlah orang yang diperiksa mendapatkan tingkat positif atau positivity rate Indonesia saat ini mencapai 16,4 persen.
Seluruh provinsi melaporkan adanya kasus COVID-19 dengan 510 kabupaten/kota dinyatakan terdampak oleh penyakit tersebut.
Provinsi yang melaporkan konfirmasi kasus terbanyak pada hari ini adalah DKI Jakarta dengan 2.361 kasus baru, Jawa Tengah 1.559 kasus baru, Jawa Barat 1.485 kasus baru, Jawa Timur 848 kasus baru dan Sulawesi Selatan dengan 661 kasus baru.
Dua provinsi melaporkan ketiadaan kasus baru pada hari ini adalah Kalimantan Barat dan Sulawesi Barat.
Baca juga: Positif COVID-19 nasional bertambah 12.818 sembuh tambah 7.491
Baca juga: Kasus COVID-19 RI tambah 11.557 orang, sembuh 7.741 pasien
Baca juga: Pasien sembuh COVID-19 tambah 7.657, kasus positif rekor pada 11.278