Antarajabar.com - Ketua DPRD Jawa Barat  Ineu Purwadewi Sundari menuturkan para pendatang yang dibawa pemudik dari kampung halaman usai Idul Fitri 1438 Hijriah/Lebaran 2017 dapat dicegah jika pembangunan di daerah asal atau perdesaan berlangsung baik.

"Salah satu cara mencegah urbanisasi pascalebaran adalah dengan pemerataan pembangunan hingga ke desa-desa. Ini tidak perlu terjadi kalau di daerahnya sendiri sudah ada lapangan pekerjaan," kata Ineu Purwadewi Sundari, ketika dihubungi melalui telepon dari Bandung, Kamis.

Menurut dia, masih adanya warga pendatang dari perdesaan yang datang mengadu nasib ke ibu kota Provinsi Jawa Barat usai Lebaran merupakan hal wajar karena Jabar memiliki potensi lebih.

"Mengapa jadi banyak yang mau datang ke sini karena di sini punya potensi. Jabar dengan pertumbuhan ekonomi yang baik tentunya menjadi sebuah harapan untuk masyarakat. Di mata warga perdesaan, perkotaan itu memiliki daya pikat tersendiri," katanya.

Ia menuturkan apabila warga dari desa nekad datang ke kota tanpa dibekali dengan keahlian khusus maka dikhawatirkan malah akan menimbulkan masalah.

"Semoga lebaran kali ini tidak ada masalah diperkotaan dengan banyaknya warga dari desa yang kembali ke kota membawa saudara atau kerabatnya sehingga menambah penduduk di kota," kata dia.

Ineu menambahkan saat ini perhatian pemerintah pusat dan daerah terhadap desa sudah bagus. "Pemprov Jabar sendiri kan memiliki program untuk memperdayakan masyarakat di pedesaan kemudian ada juga dana desa," kata dia.

Pewarta: Ajat S

Editor : Irawan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2017