Antarajabar.com - Komando Resort Militer 063/Sunan Gunung Jati Cirebon, Jawa Barat, menggelar aksi kemanusia berupa kegiatan donor darah diikuti 1.300 peserta untuk membantu mencukupi kebutuhan darah di wilayah Ciayumajakuning.
"Tujuannya untuk kemanusian, saya harap masyarakat makin sadar untuk mendonorkan darahnya, karena kebutuhan labu di Ciayumajakuning ini banyak," kata Danrem 063/SGJ, Kolonel Inf Veri Sudijanto di Cirebon, Selasa.
Veri mengatakan kegiatan donor darah merupakan rangkain peringatan HUT TNI ke-72 dan dengan diadakannya kegiatan donor darah ini diharapkan mampu menggugah masyarakat untuk peduli sesama dengan mendonorkan darahnya.
Menurutnya aksi donor darah yang diikuti kurang lebih sebanyak 1.300 peserta itu dilakukan oleh lima Unit Tranfusi Darah (UTD) PMI yang berada di Cirebon, Indramayu, Majalengka dan Kuningan (Ciayumajakuning).
"Ini diikuti oleh beberapa intansi, seperti pendidikan, pemerintah, kepolisian dan ormas untuk menyumbangkan darahnya," tuturnya.
Sementara itu Kepala UTD PMI Majalengka, Neneng Ari Latifah mengatakan kegiatan donor darah yang digelar Korem 063/SGJ membantu kebutuhan labu darah di Majalengka, karena PMI Majalengka hanya bisa mengumpulkan sebanyak 1.200 labu darah setiap bulannya.
"Di Majalengka tidak terllau besar kebutuhannya, tapi ini sangat membantu," katanya.
Dia melanjutkan untuk di Majalengka stok darah terbilang aman, karena hanya ada dua rumah sakit saja dan kebutuhan juga tidak terlalu banyak. "Mayoritas kebutuhan darah itu untuk operasi dan persalinan," katanya lagi.
Korem Cirebon Gelar Aksi Kemanusiaan Donor Darah
Selasa, 24 Oktober 2017 15:42 WIB