Meski demikian, PLN menyadari bahwa ketersediaan limbah tersebut tidak dapat diandalkan untuk jangka panjang karena keterbatasannya.
Untuk menjaga keberlanjutan pasokan biomassa, kata dia, PLN EPI memberdayakan masyarakat melalui program budidaya tanaman yang nantinya dapat dimanfaatkan produksi biomassa untuk cofiring di PLTU.
“PT PLN Energi Primer Indonesia sebagai bagian dari PLN mempunyai program untuk menurunkan emisi dengan langkah konkret yaitu pemanfaatan biomassa ini sebagai substitusi batu bara di PLTU,” katanya.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: PLN targetkan pasok 10 juta ton biomassa untuk cofiring PLTU pada 2025