Kepala Operasi Sepak Bola Oxford United Ed Waldron menambahkan Marselino merupakan pemain muda yang sangat menjanjikan dan pihaknya sangat ingin melihat bagaimana ia berkembang.
"Klub memiliki hubungan erat dengan Indonesia, kami tahu kemampuan Marselino. Meski belum terbukti di level ini, jelas bahwa Marselino sangat berbakat dengan pengalaman internasional yang baik dan akan menarik untuk melihat bagaimana dia menyesuaikan diri dengan kehidupan di Oxford United," terang Waldron.
Sebelumnya Marselino bergabung dengan klub divisi dua Belgia KMSK Deinze pada Januari 2023 hingga kontraknya berakhir Juli tahun ini.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Marselino Ferdinan resmi berseragam klub Inggris Oxford United
Marselino Ferdinan resmi gabung klub Inggris Oxford United awal musim ini
Senin, 19 Agustus 2024 21:41 WIB