"Posko tersebut menyediakan berbagai layanan seperti konsultasi kesehatan, fasilitas relaksasi bagi pemudik, pemeriksaan kesehatan, penyediaan obat-obatan, tindakan sederhana darurat, dan pemberian rujukan bila diperlukan," ujar Greisthy.
Ia mengimbau pemudik senantiasa jaga kesehatan dengan menjaga makanan, istirahat, dan berolahraga. "Jangan lupa juga untuk selalu memastikan bahwa kepesertaan JKN kita semua aktif, sehingga saat hendak mengakses layanan di fasilitas kesehatan tidak terkendala," tutur Greisthy.
Baca juga: 96,61 persen penduduk Karawang jadi peserta JKN
