Sementara itu, pemilih dengan basis Partai Gerindra tercatat jauh lebih solid dengan memilih calon presiden dan wakil presiden yang diusung partai-nya, Prabowo-Gibran, dengan persentase suara 97 persen.
Selanjutnya, pemilih berbasis dua partai dari Koalisi Indonesia Maju yang menjagokan Prabowo-Gibran, yaitu Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Demokrat, juga tercatat cenderung solid kepada pasangan nomor urut dua tersebut.Selain itu, pemilih berbasis PDI Perjuangan solid mendukung pasangan Ganjar-Mahfud yang diusung oleh partai tersebut, dengan meraih suara tertinggi, yakni sebesar 63 persen.
Survei exit poll Indikator Politik Indonesia dilakukan di 3.000 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di seluruh wilayah Indonesia dengan sampel yang dipilih secara acak. Data yang masuk sebanyak 2.857 responden atau berarti ada sekitar 94 persen data yang diterima.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Survei: Paslon 1 tak mampu lebih banyak tarik suara pemilih basis PKB