Jakarta (ANTARA) - Timnas Denmark dan Hungaria sukses meraih kemenangan atas lawan-lawannya ketika berlaga pada lanjutan ajang kualifikasi Euro 2024, Jumat dini hari WIB.
Denmark mengamankan kemenangan meyakinkan dengan skor 4-0 atas San Marino di Stadion Parken, Copenhagen, Denmark.
Kemenangan Denmark hadir berkat gol yang dicetak Pierre-Emile Hojberg, Joakim Maehle, Jonas Wind dan Yussuf Poulsen, demikian catatan UEFA.
Kemenangan ini mengantarkan Denmark naik ke posisi dua klasemen sementara Grup H kualifikasi Euro 2024.
Berikut hasil lengkap Kualifikasi Euro 2024, Kamis (7/9) waktu Eropa.
Lithuania 2 - 2 Montenegro
Kazakhstan 0 - 1 Finlandia
Prancis 2 - 0 Irlandia
Belanda 3 - 0 Yunani
Ceko 1 - 1 Albania
Polandia 2 - 0 Kep. Faroe
Serbia 1 - 2 Hungaria
Denmark 4 - 0 San Marino
Slovenia 4 - 2 Irlandia Utara.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Denmark dan Hungaria raih kemenangan pada lanjutan kualifikasi Euro