Jakarta (ANTARA) - Untuk memasak steak di rumah, Executive Chef Aprez Cafe Stefu Santoso menyarankan agar tidak hanya memilih bagian daging sapi seperti sirloin atau tenderloin melainkan perlu mengetahui merek dari daging tersebut.
“Kalau saya pasti akan melihat dari sisi merek karena itu
pengaruh ke dagingnya. Jadi, sebelum membeli, tanya ke tukangnya di super market, mereknya apa. Biasanya mereka tahu,” kata Stefu saat dijumpai di Jakarta, Kamis malam (15/6).
Pemilihan merek akan berpengaruh terhadap tingkat keempukan, tingkat juicy daging, dan lain sebagainya. Sebab, setiap merek daging memiliki metode perawatan sapi yang berbeda-beda sehingga hal tersebut pun akan berpengaruh terhadap tekstur dan kualitas daging.
Stefu juga menganjurkan agar melakukan teknik masak daging yang benar agar steak pun terasa lebih enak.
Teknik memasak steak yang baik adalah dengan memanaskan pemanggang terlebih dahulu sebelum meletakkan daging tersebut di atasnya. Jika pemanggang belum panas, daging akan lengket sehingga sulit untuk dibalik.
Selain itu, Stefu juga tidak menyarankan untuk menambah terlalu banyak mentega ke pemanggang agar daging tidak lengket. Sebab cara itu bisa juga mengakibatkan daging cepat hangus karena api akan bertambah besar dengan adanya mentega.
Trik memilih hingga mengolah daging sapi untuk dijadikan "steak"
Jumat, 16 Juni 2023 8:49 WIB