Guna mencegah kecurangan dalam pelaksanaan PPDB, Wahyu mengatakan, Dinas Pendidikan sudah membuat pakta integritas dengan para orang tua.
"Kami telah membuat pakta integritas untuk orang tua bahwa data yang diberikan dan disampaikan, dimasukkan, itu benar," kata dia.
Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat juga sudah membentuk tim khusus untuk mengawasi pelaksanaan PPDB di 27 kabupaten dan kota di Jawa Barat.
"Jika ada informasi-informasi (mengenai masalah PPDB) silakan disampaikan, sehingga kami bisa segera menindaklanjuti. Jadi, prinsipnya kita ingin sama-sama bekerja sama untuk kebaikan," kata Wahyu.
Kuota PPDB 2023 tingkat SMA, SMK, dan SLB Jawa Barat sekitar 300 ribu siswa
Rabu, 7 Juni 2023 16:53 WIB