Surabaya (ANTARA) - Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Airlangga (Unair) Surabaya membantu meningkatkan produktivitas dan reproduksi peternakan kambing dan domba di Bandung melalui kegiatan pengabdian masyarakat (pengmas) yang berlangsung 12-14 Mei 2023.
Ketua Pengmas FKH Unair Widjiati dalam keterangannya di Surabaya, Jawa Timur, Minggu mengatakan Desa Cipatat, Kecamatan Cipatat, dipilih sebagai kegiatan pengmas karena merupakan sentra peternakan kambing di wilayah Bandung.
"Cipatat potensial menjadi sumber pengembangan peternakan kambing dan domba sebagai sumber protein hewani. Namun model beternak yang digunakan masih tradisional, hanya sebagai sambilan kerja. Hal itu menyebabkan perkembangan dan pertambahan populasi ternak kambing dan domba di Cipatat terhambat dan belum menguntungkan peternak," kata Widjiati.
Peternak di Cipatat, lanjutnya, masih memberikan pakan dan kondisi kandang pun seadanya, yang menyebabkan bau sangat tajam sehingga tidak baik untuk kesehatan maupun reproduksi ternak kambing dan domba.
"Suhu udara di Cipatat sangat mendukung untuk perkembangan dari ternak kambing dan domba. Namun peternak belum memiliki pengetahuan memadai terkait bagaimana manajemen kandang dan pakan. Demikian juga dengan pengetahuan terkait kesehatan dan gangguan reproduksi pada ternak," ujarnya.
Ia mengatakan terdapat 40 orang peternak kambing dan domba yang mendapatkan pelatihan dan penyuluhan oleh tim pengmas.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: FKH Unair bantu tingkatkan produktivitas peternakan kambing di Bandung