Ketua Umum LPTQ Jawa Barat ke XVIII 2023, sekaligus Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Jawa Barat, Dedi Supandi mengatakan Seleksi Tilawatil Qur'an dan Hadist (STQH) ke XVIII Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2023 menjadi momentum untuk melahirkan generasi milenial Qurani.
"STQH ini merupakan kegiatan yang bertujuan untuk membumikan nilai-nilai Al Qur’an dan Al Hadits di masyarakat, khususnya warga Jawa Barat. STQ juga bertujuan untuk melahirkan generasi milenial Qurani yang kaya dengan inspirasi, inovasi dan kolaborasi," kata Dedi Supandi, di Kota Bandung, Senin.
Dedi menyebut STQH ini juga sebagai ajang menyeleksi kafilah dari kota/kabupaten se-Jawa Barat untuk dikirim sebagai utusan di tingkat nasional tahun 2023 yang akan diselenggarakan di Provinsi Jambi.
"STQ ini diharapkan bisa meningkatkan pemahaman dan pengamalan nilai-nilai Al Qur’an dan Al Hadits untuk mewujudkan masyarakat Jawa Barat juara lahir batin dan menjadikan Jawa Barat sebagai provinsi terdepan dalam pembangunan bidang keagamaan," katanya.
Dengan mengusung tema ‘STQH mendorong Jawa Barat sebagai provinsi terdepan dalam pembangunan bidang keagamaan’, Dedi berharap tahun ini Jabar mampu meraih juara umum di tingkat nasional.
"Kegiatan seleksi Tilawatil Al Quran dan Al Hadits ini dilaksanakan secara rutin setiap 2 tahun sekali yang pada kesempatan tahun ini dilaksanakan secara luring dimana para peserta dihadirkan untuk tampil di hadapan para audiens secara langsung seperti pada pelaksanaan MTQ tahun kemarin di Kabupaten Sumedang," katanya.
Dedi melanjutkan, segala tahapan seleksi setiap peserta sudah dilakukan, termasuk dewan hakim.