Selain terdapat tumpukan triplek, di gudang tersebut juga terdapat sejumlah tabung yang berisi lem yang mudah terbakar.
Kini di lokasi, sudah mulai tak tampak adanya titik-titik api. Namun, kondisi di lokasi masih ada asap putih yang mengepul pasca kebakaran besar tersebut.
Baca juga: Kebakaran Bandung, Diskar kerahkan 22 truk pemadam atasi kebakaran gudang triplek
"Jadi memang mulai mengecil titik-titik apinya," kata Yusuf.
Sejauh ini, petugas pemadam kebakaran dari Kabupaten Bandung, Kota Cimahi, hingga Kabupaten Bandung Barat, telah dikerahkan untuk melakukan pemadaman. Di samping itu, Diskar PB Kota Bandung belum bisa menyimpulkan penyebab kebakaran tersebut karena masih berupaya melakukan pemadaman.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Diskar jinak api di gudang triplek Bandung setelah 39 jam